Sabtu, 06 Desember 2014

JALANI SEMUA DENGAN NIAT IBADAH

JALANI SEMUA DENGAN NIAT IBADAH
share pengalaman pribadi
Segala puji bagi Alloh yang telah menciptakan laki-laki dan perempuan serta menjadikan rasa kasih dan sayang di antara keduanya dan menganugrahkan nikmat pernikahan kepada hamba-Nya, sehingga dengannya hati menjadi tenang.
Sholawat dan salam semoga terlimpahkan kepada Nabi yang diutus sebagai rahmat bagi semesta alam.

Kehidupan rumah tangga yang barakah dimulai dari memilih pasangan hidup yang sholeh dan melalui pintu gerbangnya dengan selamat. Sering kali laki laki dan perempuan lebih mengutamakan cinta daripada agama pasangannya. Padahal cinta sejati adalah cinta yang tumbuh setelah menikah.
Proses menuju pernikahan yang barakah bukanlah sesuatu yang terjadi begitu saja, tetapi memerlukan usaha yang besar dari kedua belah pihak. Dan untuk mendapatkan pernikahan yang barakah seperti yang dicita-citakan setiap muslim dan muslimah, tidak semudah membalikkan tangan. Pemahaman ilmu syar’i dari masing-masing pihak memegang peran penting untuk mewujudkan cita-cita tersebut, mengingat dalam proses tersebut banyak permasalahan yang akan timbul. Disinilah salah satu hikmah diwajibkannya bagi setiap muslim untuk mencari ilmu. Sebab dengan ilmu ini kita akan mampu menjalaninya dengan sabar, istiqomah dan tetap menjaga adab dalam berusaha.
kebetulan kami menikah tahun 2004.
awalnya memang sulit, khususnya menyeimbangkan pemenuhan kebutuhan hidup.
Saat ini istri saya sedang kuliah semestester akhir di Universitas Terbuka (UT) POKJAR Purwokerto UPBJJ Slawi jurusan Pendidikan Usia Dini jenjang strata S1.  
Alhamdulillah sekarang sudah di semester  9, bahkan hari ini Minggu, 6 Desember 2014 istri saya sedang melaksanakan Ujian Akhir  Semester hari ke-2.
Kedua anak kami : Alifa Maulina Zahra (Kelas 4 SD) dan Bequem Saidah Kamila (12-12-2009) dan insya Allah bulan maret akan lahir anak  kami yang ke-3. Semoga nanti lahir dengan keadaan sehat jasmani dan rokhani, selamat dan berjenis kelamin laki laki. kami mempunyai mimpi yang sangat besar sekali yakni anak-anak yang harus lebih sukses dari kami.

Walaupun dengan segala keterbatasan, waktu, tenaga dan financial. Menurut saya semua tergantung dari masing masing pribadi orang. Yang benar benar harus dipahami adalah rezeki dari Allah SWT, Allahlah yang mengatur dan rezeki bisa datang dari tangan siapa saja. Mungkin rezeki Allah datang melalui tangan tangan orang tua kami, pekerjaan yang kami lakukan. Dan masih banyak jalan Allah SWT memberikan kami rezeki. Kami yakin itu.

Semoga kami bisa mewujudkan impian itu dalam waktu dekat ini
1.    Semoga SK PNS saya bisa cepet di terbitan
2.    Semoga Allah memudahkan urusan study istri saya, yang insya Allah kalau tidak ada halangan bulan April 2015 wisuda
3.    Semoga Keluarga kami menjadi keluarga yang di rahmati dan di berkahi Allah SWT, menjadi keluarga yang sakinah mawaddah dan warokhmah
4.    Semoga Anak anak kami menjadi orang yang sukses dan selalu bahagia. Menjadi genenrasi generasi baru di kampung kami tercinta. DESA LEBAKGOWAH – LEBAKSIU - TEGAL.

Aamiin… 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar